Friday, March 17, 2006
Belajar dari orang IT di India
Mungkin elo2x pernah denger kalau saat ini Industri IT India adalah yang terbesar di DUnia.
Kota seperti Bangalore demikian terkenal sebagai pusat IT dimana hampir semua project outsourching dari Amerika dilakukan di kota ini.

Nah, waktu gw ke acara Asia Animation di Singapore (2 tahun yang lalu) gw sempat kenalan dengan orang India yang bernama Uday. Si Uday ini sempet cerita ke gw gimana awalnya orang2x IT di India bisa membangun Industri IT mereka.

Ternyata semuanya bermula dari orang2x India yang bekerja di Amerika. Ternyata banyak orang India yang bekerja di Amerika sampai menduduki posisi yang tinggi. Banyak dari mereka yang berkedudukan Manager ke atas, lalu kembali ke negaranya.

Pada saat pulang itulah mereka menawarkan kepada bos2x mereka di perusahaan IT Amerika utk memberikan pekerjaan OUTSOURCING mereka kepada orang-orang India karena orang2x India ini telah mempunyai relasi yang baik dengan bos-bos mereka di Amerika, maka tidak sulit bagi mereka utk meyakinkan para bos2x tersebut utk melakukan proses outsourching dari mereka.

Personally, gw merasa kita bisa belajar dari pengalaman tersebut. Kalau kita mau membuat orang2x dari Amerika, Eropa dan Jepang percaya dengan kemampuan Animasi kita, kenapa kita gak kerja aja sekalian di luar negeri. Padahal sekarang kita sering mengeluhkan kondisi animasi di Indonesia yang berjalan di tempat. Daripada mengeluh mungkin ada baiknya kita siap2x membereskan koper dan bekerja di luar negeri.

Kalau kita berkoar2x kemampuan animator kita gak kalah dengan India atau China, ya cara membuktikannya adalah jika kita bisa diterima bekerja di perusahaan Animasi besar di Amerika atau Eropa.

Siapa tahu pada akhirnya kita bisa kembali ke Indonesia sembari membangun perusahaan besar animasi di Indonesia. Dan kita pulang dengan bermodalkan kepercayaan yang kita dapat diluar negeri. Kalau udah gitu pasti gak sulit mendapatkan proyek. Dan langkah ini tentu berguna bagi orang banyak, karena artinya kita bisa memberikan pekerjaan kepada orang banyak.

Gw juga pernah mendengar ttg perusahaan Animasi besar di India, yang bernama UTV Toonz yang didirikan oleh orang India yang pernah bekerja di Disney. UTV Toon ini bukan perusahaan kecil lho, karena jumlah pekerjanya 600 orang.

Jadi siapa nih yang berani ngepak koper dan berangkat kerja ke luar negeri?
 
posted by Adez at 7:12 PM | Permalink |


0 Comments: